mitrapublik.id

Kunjungan Forum Presidium Sembilan Desa Pemekaran Ke Bupati Kaur

Kaur, Mitrapublik.id – Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH. menerima kunjungan Presidium Pemekaran Sembilan Desa yang beberapa waktu lalu telah menerima nomor registrasi. Kamis (25/1/2024).

Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH didampingi oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs. Sinaruddin serta Asisten III Bidang Administrasi Umum Ir. Herwan, M.Si.

Bupati Kaur komitmen untuk memajukan proses pemekaran desa menjadi desa definitif.

Pertemuan ini tidak hanya sebatas silaturahmi, namun juga sebagai wadah untuk menyampaikan harapan masyarakat sembilan desa pemekaran. Presidium yang hadir memaparkan keinginannya agar proses pemekaran desa dapat segera dilaksanakan sebagai tahapan menuju status desa definitif.

“Asisten III Bidang Administrasi Umum, Ir. Herwan, M.Si, mengungkapkan, “Bapak Bupati menyambut baik dan mendukung sepenuhnya apa yang disampaikan oleh presidium.” Kata Herwan.

Asisten III juga menyampaikan bahwa Bupati Kaur telah memerintahkan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk segera mempersiapkan segala persyaratan, baik administratif maupun persiapan Sumber Daya Manusia (SDM). Langkah ini menjadi prasyarat utama dalam proses berdirinya desa persiapan.

“Untuk penunjukkan PJS Kepala Desa dan SDM lainnya, kita akan mempedomani aturan yang ada dengan merujuk Undang-Undang dan juga Peraturan Pemerintah,” ujar Asisten III.

Perwakilan dari Presidium Pemekaran Desa Bapak Burni, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Kaur dan jajaran yang telah menyambut baik kunjungan kami untuk melakukan audensi.

“Mewakili rekan-rekan presidium, kami merasa bangga atas respon dari Bapak Bupati, dan kami yakin apa yang telah kami sampaikan akan dijadikan perhatian,” ungkap Burni secara singkat.
Selain itu, Kunjungan Presidium Pemekaran Desa ini menunjukkan adanya komitmen bersama antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan desa. Langkah-langkah konkret yang diambil oleh Bupati Kaur dan timnya memberikan harapan bagi sembilan desa pemekaran untuk segera menjadi desa definitive.

“Melibatkan partisipasi aktif masyarakat dalam setiap tahapan proses pemekaran. Semua pihak optimis bahwa dengan kerjasama yang baik, pembangunan desa dapat berjalan efektif dan efisien, memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat setempat,” tutupnya. (KASIM)

Jokowi Instruksikan Jajaran Waspadai Dinamika Geopolitik

Mitrapublik.id – Presiden Joko Widodo memimpin Sidang Kabinet Paripurna bersama para jajarannya di Istana Negara, Jakarta, pada Selasa, 9 Januari 2024. Dalam pengantarnya, Presiden menginstruksikan seluruh jajaranya untuk mewaspadai dinamika geopolitik global dan menjaga kondisi dalam negeri salah satunya menjelang pemilihan umum (Pemilu) mendatang.

“Kita harus detail menjaga kondisi dalam negeri utamanya menjelang Pemilu serentak di bulan Februari. Dan juga kita harus menyiapkan rencana dalam rangka menyongsong Ramadan dan Idulfitri pada Maret dan April 2024,” ucap Presiden.Selanjutnya, Kepala Negara menyampaikan pentingnya meningkatkan kewaspadaan terhadap perubahan iklim yang dapat mengganggu musim tanam dan panen raya. Presiden menyebut bahwa strategi pangan juga harus diperhitungkan dengan baik.“Hitung-hitungan mengenai kondisi aman juga dengan strategis pangan kita betul-betul harus dikalkulasi dengan baik karena betul-betul perubahan iklim ini harus kita hitung,” tuturnya.Selain itu, Presiden Jokowi kembali mengingatkan jajarannya untuk mempercepat belanja Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Presiden menekankan agar ketersediaan BBM dan gas, serta harga dan stok pangan dapat terus terjaga.“Mengenai BBM dan gas yang harus selalu tersedia jangan sampai satu, dua, tiga atau lebih kabupaten terjadi kelangkaan gas karena masalah distribusi yang terganggu misalnya, harus dipantau dan dilihat secara detail,” ujar Presiden.

Selesai Dikerjakan Kontraktor PT Rodateknindo Purajaya, Jembatan Elevated Danau Dendam Tak Sudah Diresmikan

Bengkulu, Mitrapublik.id – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah meresmikan Jembatan Elevated Danau Dendam Tak Sudah (DDTS) yang telah dibangun sejak April lalu oleh pemenang lelang PT. Rodateknindo Purajaya dengan nilai tawar Rp 87,9 miliar dari Pagu anggaran Rp 90 miliar dari APBD Provinsi Bengkulu tahun 2023, di Kelurahan Dusun Besar, Kecamatan Singaran Pati, Kota Bengkulu, Rabu pagi (20/12/2023).

Gubernur Rohidin mengatakan Jembatan Elevated Danau Dendam Tak Sudah harus terpelihara, termanfaat, dan teroptimal dengan baik, sehingga kawasan Danau Dendam Tak Sudah dapat menjadi pusat wisata baru yang ada di Provinsi Bengkulu saat ini.

“Penataan kawasan Danau Dendam sebagai pusat wisata, sehingga kawasan ini mudah-mudahan secara sumber daya terpelihara termanfaat, dan teroptimal dengan baik tapi di sisi lain menjadi pusat wisata,” kata gubernur.

Kepala Dinas PUPR Provinsi Bengkulu Tejo Suroso menambahkan, nantinya, PUPR bersama Dirlantas Polda Bengkulu akan memasang CCTV guna mengantisipasi hal negatif yang terjadi di Jembatan Elevated

“Pengamanan kawasan elevated ini akan dipasangkan CCTV bersama Dirlantas sebagai kontrol antisiapasi hal hal tak diinginkan,” ungkap Tejo.

Sementara itu, Direktur Utama PT. Rodateknindo Purajaya Ir. Purwanto menyampaikan rasa syukurnya telah menyelesaikan proyek sesuai jadwal, meskipun menghadapi tantangan besar di lapangan, sebagai kontraktor profesional yang dipercaya baik secara lokal maupun nasional pihaknya mampu menyelesaikan proyek ini tepat waktu.

Lanjutnya, dirinya optimis Jembatan Elevated DDTS akan menjadi destinasi wisata menarik, serta menjadi ikon bagi Provinsi Bengkulu. “Selain itu juga jembatan ini tidak hanya menjadi simbol kemajuan infrastruktur saja, tetapi juga diharapkan bisa mengembangkan potensi wisata daerah,” harap Ir. Purwanto.

Di sisi lain, Sastra Malinda (49) warga Kelurahan Dusun Besar Kota Bengkulu yang turut menyaksikan peresmian jembatan elevated tersebut sangat mengapresiasi pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu.

“Kami mendukung kawasan Danau Dendam Tak Sudah jadi lebih indah ini juga pas sebelum diresmikan tempat kami joging olahraga, kami sangat mendukung pembangunnya,” tutup Sastra Malinda.

Tindaklanjuti Nota Pengantar Bupati, DPRD BU Gelar Rapat Internal

Bengkulu Utara, Mitrapublik.id – Lembaga DPRD dan Sekretariat DPRD BU, menggelar rapat internal (13/11). Rapat ini guna membahas tindaklanjut nota pengantar bupati, tentang Raperda perubahan atas peraturan daerah nomor 13 tahun 2016 tentang pemberhentian dan pengakatan perangkat Desa dan Raperda tentang Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Usai Bupati menyampaikan nota pengantar Raperda tentang perubahan atas peraturan daerah nomor 13 tahun 2016 tentang pemberhentian dan pengakatan perangkat Desa dan Raperda tentang Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), faksi-fraksi DPRD kabupaten Bengkulu Utara menyampaikan pandangan umum terkait Raperda tersebut. Rapat paripurna ini masih mengacu pada berita acara Banmus nomor : 15/BA/BANMUS/2023 tanggal 7 November 2023.

Rapat paripurna internal ini dengan agenda pembentukan Pansus DPRD Bengkulu Utara terhadap Raperda tentang perubahan atas peraturan daerah nomor 13 tahun 2016 tentang pemberhentian dan pengangkatan perangkat Desa dan Raperda tentang Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bengkulu Utara, memutuskan Tommy Sitompul menjadi ketua Pansus.

Rapat paripurna Pansus dipimpin langsung Waka I Juhaili, S.IP,  yang didampingi Waka II Herliyanto, S.IP, dihadiri Sekwan, Anggota Dewan, para Kabag, Kasubag, Staff Setwan DPRD Bengkulu Utara. (MP/ADV)

Bahas Raperda APBD Tahun 2024, ini Rincian !

Bengkulu Utara, Mitrapublik.id – DPRD Bengkulu Utara (BU) menjadwalkan Rapat Banmus, menetapkan berita acara Banmus nomor : 14/BA/Banmus/2023 pada tanggal 23 Oktober 2023 dengan agenda pembahasan rencana jadwal pimpinan dan anggota dewan, maka sehubungan dengan itu, pihak lembaga DPRD BU melaksanakan agenda Parlipurna penyampaian nota pengantar Bupati terhadap Raperda APBD tahun 2024. Rapat paripurna di jadwalkan pukul 14 Wib, di ruang rapat paripurna lantai dua hari senen (23/10/2024).

Rapat paripurna DPRD Bengkulu Utara, yang dipimpin Waka I, Juhaili, S.IP, di ikuti anggotan Dewan serta sekwan maupun stab sekwan, yang dihadiri Bupati Ir.H.Mian, Kepala OPD, FKPD dan uandangan lainnya.

Pada rapat paripurna ini, Bupati BU Ir. H Mian menyampaikan, Pendapatan daerah di asumsikan sebesar Rp. 1.245.599.595.626,00 dan PAD di asumsikan Rp. 81.304.448. 539, Pendapatan transfer  di asumsikan sebesar Rp. 1.14.438.602 dan Lain – lain Pendapatan daerah yang sah diasumsikan  Rp. 17.856.648. 485. Fokus utama pembangunan dalam Nota pengantar R-APBD 2024 dan berharap usulan Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Bengkulu Utara untuk dijadikan Peraturan Daerah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2024 yang berpedoman pada PP Nomor 12 tahun 2019 tentang pengelolahan keuangan daerah dan peraturan Menteri dalam negeri Nomor : 77 tahun 2020 tentang pedoman pengelolaan keuangan daerah.

“Tujuan utama penyusunan pengantar Nota Keuangan Raperda APBD Tahun Anggaran 2024 adalah untuk memberikan gambaran terkait arah kebijakan pembangunan daerah yang dituangkan melalui program dan kegiatan, serta penentuan pengalokasian anggaran. Selain itu untuk menetapkan urutan prioritas program dan kegiatan dari setiap urusan pemerintahan, serta menentukan prioritas plafon anggaran setiap program dan kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2024,” papar Bupati.

Lanjut Bupati Ir.H.Mian, untuk menindaklanjuti gambaran anggaran tahun 2024,  tentu pihak legislatif bersama eksekutif  pada bidang masing-masing bisa membahas ditingkat komisi. Untuk itu disarankan terhadap kepala OPD dan pihak terkait bisa secara terbuka memaparkan program – program yang di rencanakan kedepannya.

“Percepatan implementasi program, kegiatan, dan sub kegiatan yang berkaitan dengan prioritas pembangunan Kabupaten BU yang selanjutnya menjadi landasan bagi setiap program Pemkab BU dalam mewujudkannya, untuk itu kami pihak eksekutif berharap R-APBD Tahun 2024 dapat dijadikan Perda APBD Tahun 2024. Jika masih ada yang perlu di bahas dan di tindaklanjuti tentu pihak legislatif bisa memperdalam melalui rapat komisi dengan OPD yang bersangkutan, guna memastikan Keuangan APBD Tahun Anggaran 2024 tepat sasaran seperti yang diharapkan masyarakat,” (MP/ADV)

Bappemperda DPRD BU Gelar Rapat Kerja Masa Sidang III

Bengkulu Utara, Mitrapublik.id – Rapat antara Bapemperda bersama asisten pemerintahan, Kabag Kesra, Kabag Hukum,  Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Kepala BPBD, Kepala Dinas PMD, dan Bagian persidangan sekretariat DPRD Bengkulu Utara, berlangsung di ruang Komisi Gabungan gedung DPRD setempat.

Ketua Bapemperda DPRD Kabupaten Bengkulu Utara, Tommy Sitompul, dalam kesempatan ini menyampaikan, rapat ini digelar tujuannya mengharmonisasi 7 Raperda yang akan dibahas masa sidang ketiga tahun 2023 ini.

“Rapat ini tujuannya untuk nota kesepakatan Raperda apa saja yang akan dimasukkan kedalam masa sidang ketiga. Awal tahun 2023 kita sudah buat nota kesepakatan 12 Raperda yang kita bagi menjadi tiga tahap. Masa sidang 1 sudah selesai, masa sidang ke 2 sudah selesai dan sisanya dimasa sidang ketiga,” kata Tommy Sitompul.

Ketua Bapemperda juga mentakan, masa sidang ketiga ini ada 7 (Tujuh) Raperda yang akan dibahas sekaligus dilakukan Verifikasi dan validasi. 7 Raperda tersebut diantaranya, Raperda tentang Pariwisata, Raperda lanjutan Enggano dan Raperda inisiatif Raperda bantuan hukum untuk masyarakat miskin.

“Pembahasan 7 raperda ini sampai bulan Desember tahun ini. Makanya saya sampaikan dengan pihak eksekutif jangan lambat-lambat masukan, apa lagi saat ini Dewan lagi pada sibuk lantaran ingin mencaleg kembali,” pungkasnya. (MP/ADV)

DPRD BU Gelar Paripurna Dalam Rangka Menyambut HUT Kota Arga Makmur ke-47

Bengkulu Utara, Mitrapublik.id – Lembaga legislatif Kabupaten Bengkulu Utara (BU) Senin (9/10), menggelar rapat paripurna Daman rangka HUT Kota Arga Makmur ke-47.

Rapat paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Bengkulu Utara, Sonti Bakara, S.H, didampingi Wakil ketua I Juhaili,S.IP dan Waka II Herliyanto, S.IP. serta diikuti anggota DPRD BU lainnya. Dihadiri Bupati Ir. H. Mian, Wabup, Sekda, Kapolres, Forkopimda, Kajari, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Kodim 0423 BU, Asisten, kepala OPD, camat se Bengkulu Utara, Gubernur diwakili Staf Ahli bidang kemasyarakatan dan SDM, anggota Dewan provinsi dapil BU-Benteng, para perwakilan kepala daerah di masing – masing kabupaten, ketua partai politik, para kades, Totoh masyarakat, Mantan Bupati BU, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

Ketua DPRD Bengkulu Utara Sonti Bakara, S.H, dalam sambutannya mengatakan, dihari jadi kota Arga makmur ke 47 tahun 2023 ini, untuk dijadikan sebagai sarana intropeksi diri secara bersama-sama dan berkomitmen membangun Bengkulu Utara untuk lebih baik lagi sehingga terwujudnya masyarakat adil, makmur dan sejahtera.

“Ke Arga Makmur lewat Kemumu padinya menguning airnya jernih atas kehadiran bapak – ibu kami ucapkan terimakasih. Peringatan hari jadi pemindahan ibukota kabupaten Bengkulu Utara merupakan amanah peraturan daerah tingkat II nomor : 2 tahun 1985 undang-undang nomor 9 tahun 1967 Juncto peraturan pemerintah daerah nomor : 20 tahun 1968 di tetapkan sebagai provinsi Bengkulu tanggal 18 November 1968 yang di pisahkan dari Sumatra Selatan  menjadi provinsi ke 26 di Indonesia. Peraturan daerah nomor : 23 tahun 1976 Arga Makmur di tetapkan sebagai ibu kota kabupaten daerah tingkat II Bengkulu Utara.

Di usia yang ke 47 telah banyak yang dicapai kemajuan pembangunan, di usia tersebut presiden RI Joko Widodo, mengunjungi Bengkulu Utara dalam upaya peningkatan di seluruh sektor pembangunan. Jika semua komponen selalu Bersatu Untuk Bengkulu Utara Maju, maka kemakmuran ekonomi seluruh masyarakat di daerah ini terus dapat di tingkatkan dan di perbaiki. Pada ulang tahun kota Arga Makmur kabupaten Bengkulu Utara Ke – 47 tahun 2023 ini, mari kita tingkatkan kualitas kerja untuk kabupaten yang kita cintai, agar tangguh, sejahtera dan ekonomi bisa tumbuh cepat di semua kalangan masyarakat, sehingga nantinya terwujud masyarakat adil, makmur dan sejahtera. Kunci dari keberhasilan tersebut adalah, kita mampu menjaga persatuan dan kesatuan semua etnis budaya Untuk Bengkulu Utara Maju di segala bidang,” ujar Sonti Bakara.

Sementara Bupati BU Ir.H.Mian, mengatakan bahwa peringatan HUT Kota Arga Makmur ke-47 tahun 2023 ini, dapat di laksanakan lebih meriah dari pada tahun sebelumnya, usai virus Covid-19 melanda dunia.

“Atas nama Pemkab Bengkulu Utara mengapresiasi setinggi-tingginya kepada lembaga DPRD atas terselenggaranya sidang paripurna Istimewa HUT kota Arga Makmur ke 47 tahun 2023, dengan Tema “Bersatu Untuk Bengkulu Utara Maju”. Selamat datang kepada seluruh tamu baik dari daerah lain yang hadi di HUT dihari jadi kota Arga makmur ke 47 tahun 2023 ini,” ucapnya

Lanjut Bupati, atas sinergisitas, kerjasama tim. Semua yang telah kita capai berkat koordinasi dan sinergisitas seluruh Stakeholder, tokoh pendiri, aparat pemerintah, tokoh masyarakat, alim ulama, cendikiawan, dan pengusaha serta seluruh layanan masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara yang telah mendorong terbangunnya suasana kondusif di bumi ratu samban ini. Karena dalam suasana yang aman, tentram dan demokratis inilah kita dapat melaksanakan tahapan pembangunan daerah secara terkonsep dan terukur.

“Kerjasama semua pihak dalam membangun daerah sangat diperlukan. Momentum HUT kota Arga Makmur ke 47 tahun 2023 ini, merupakan momentum kita dalam meningkatkan pembangunan dan prekonomian masyarakat, kita tidak pernah melupakan jas merah tokoh-tokoh Bengkulu Utara dalam meukudkan daerah ini yang lebih baik lagi, baik telah dilakulan maupun yang akan dilakukan kedepannya. Peningkatan yang sudah di capai seperti bidang pendidikan, kesehatan, pembagunan setiap tahunnya merupakan kerjasama semua pihak. Upaya pemerintah daerah menghadirkan kunjungan presiden beberapa waktu lalu, membuahkan hasil dalam penambahan anggran pembangunan seperti Infrstruktur jalan maupun Pasar moderen Purwodadi, satu – satunya di provinsi bengkulu,” tandas Bupati Mian. (MP/ADV)

Dikbud Provinsi Bengkulu Bakal verifikasi Ulang Data Calon Siswa

Bengkulu – Mitrapublik.id – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Bengkulu bakal melakukan verifikasi ulang data calon siswa SMA. Hal ini guna menindaklanjuti aduan sejumlah orang tua, yang mengaku anaknya belum mendapatkan sekolah pasca pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMA/SMK.

“Yang kita bahas saat hearing dengan dewan tadi, terdapat beberapa calon siswa yang memang ada di zonasi tapi belum terakomodir di sekolah dalam zonasi itu. Solusinya, kami akan mendata ulang dengan kepala sekolah yang jadi tujuan siswa, ” kata Kadis Dikbud Provinsi Bengkulu, Saidirman, SE, M.Si usai hearing dengan Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, Senin (10/7/2023).

Ia menjelaskan dalam hearing bersama Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu itu, salah satu poin yang kita bahas persoalan calon siswa yang belum terakomodir pada sekolah sesuai dengan zonasinya. Sehingga langkah pertama yang akan dilakukan adalah melakukan pemanggilan terhadap sekolah-sekolah untuk mencari solusi terbaik. 

Hal ini sebagai, upaya yang paling memungkinan untuk menindak-lanjuti persoalan jalur zonasi, yakni dengan melakukan verifikasi data ulang calon siswa dengan sekolah yang dituju. 

“Setelah verifikasi dilakukan, barulah kita melakukan rapat dengan sekolah. Jadi nantinya calon siswa bisa terakomodir sesuai dengan zonasinya,” papar Saidirman.

Hal ini sesuai dengan arahan Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, lanjutnya, yakni dengan verifikasi tidak hanya dilakukan pada PPDB jalur zonasi. Akan tetapi di 3 jalur PPDB lainnya meliputi jalur prestasi, afirmasi dan perpindahan orang tua. Dengan langkah-langkah diharapkan dapat mengakomodir calon siswa agar tetap bisa sekolah pada sekolah sesuai zonasi.

 “Dalam verifikasi nanti, seperti prestasi maka piagamnya kita cek lagi. Begitu juga dengan afirmasi dan perpindahan orang tua. Tentunya dengan upaya ini kita berharap dapat meredam kegaduhan proses PPDB di tengah-tengah masyarakat,” tutup Saidirman.

Stigma Sekolah Unggulan, Jadi Pemicu Persoalan PPDB SMA di Bengkulu

Bengkulu – Mitrapublik.id – Stigma sekolah unggulan, menjadi pemicu permasalahan pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA di Kota Bengkulu. Padahal untuk daya tampung PPDB tahun ini, sebanyak 3.774 siswa. 

Jumlah kuota ini diyakini dapat menutup jumlah pendaftar pada PPDB SMA, pasalnya dari data Diknas Kota Bengkulu, menyebutkan untuk siswa lulusan SMP di Kota Bengkulu tahun ini sebanyak 3.732 orang. 

“Sekolah favorit itu sudah tidak ada, beda dengan dulu kalau masuk pakai tes kan. Sekarang pemerintah menerapkan sistem zonasi untuk pemerataan, tapi memang di kalangan orang tua maupun murid itu masih kental dengan stigma sekolah unggulan, ” kata Kepala Bidang Pembinaan SMA Disdikbud Provinsi Bengkulu, Three Marnope, Jumat (7/7/2023). 

Dijelaskannya, untuk pembagian kuota ini, disebarkan menjadi 111 Rombongan Belajar (Rombel) yang dibagikan ke 11 SMA negeri di Kota Bengkulu. Dimana dalam 1 Rombel ini berjumlah 34 siswa. 

Untuk SMA Negeri di kota Bengkulu memiliki daya tampung sebanyak 3,774 siswa. Dimana nantinya akan diambil dari empat jalur, yakni zonasi 55 persen, afirmasi 15 persen, perpindahan orang tua 5 persen dan prestasi 25 persen. Pihaknya memastikan bahwa semua siswa harus mendapatkan sekolah. Hal ini sesuai dengan instruksi Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah. 

“Dan sekarang alhamdulillah, aduan orang tua sudah mulai clear. Meskipun tadi masih ada beberapa orang tua, yang ingin masuk ke SMA Negeri 2 atau SMAN 5 , meski sudah masuk ke SMA Negeri 1 . Kita kan tidak bisa memaksakan kuota yang sudah penuh, ” jelasnya. 

Sementara itu, untuk jumlah kuota SMA yang masih belum penuh di Kota Bengkulu ada 2 sekolah. Yakni di SMA Negeri 9 Kota Bengkulu ada 20 kuota. Serta di SMA Negeri 10 Kota Bengkulu 50 kuota.

Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah 140 ORANG PEJABAT FUNGSIONAL DI AMBIL SUMPAH/JANJI

Bengkulu Tengah, Mitrapublik.id – Asisten Bidang Adminitrasi Umum H. Elyandes Kori, S.E., M. Si Mengambil sumpah/janji 140 orang Pejabat Fungsional  di ruang lingkup pemerintah Kabupaten Bengkul Tengah bertempat di aula Hotel Puncak Taura Kecamatan Pondok Kubang. Rabu (05/07/2023)

Turut hadir Inspekstur Daerah Bengkulu Tengah, Kepala BKPSDM serta beberapa Kepala OPD atau perwakilannya.
Dalam sambutannya Asisten Bidang Adm. Umum Elyandes Kori menyampaikan bahwa pengambilan sumpah/janji pejabat fungsional ini dilakukan untuk mewujudkan birokrasi kelas dunia,  sehingga di harapkan dapat membentuk manajemen aparatur sipil negara (ASN) yang berkualitas dan menjujung tinggi kualifikasi, kompentesi serta kinerja yang baik di pemerintahan Kabupaten Bengkulu Tengah.

“Ada 140 orang pejabat fungsional di ambil sumpah/janji jabatan pada hari  ini. Diharapkan kepada semua pejabat fungsional yang baru di ambil sumpah/janji jabatan ini dapat melaksanakan tugas dengan baik dan tidak pernah menyalahgunakan  wewenang yang sudah di amanahkan. Selain itu,  kepada pejabat fungsional harus dapat menitik beratkan pekerjaan ASN yang berkualitas untuk memajukan Kabupaten Bengkulu Tengah,” Jelasnya . ADV

Tidak Ada Lagi Postingan yang Tersedia.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.